Apakah anda
pernah mengalami kuku cantengan. Duh, pastinya rasa sakit yang dirasa membuat
tidak enak berjalan. Dan harus ekstra hati-hati karena jika tersentuh ataupun
tersenggol sedikit saja pada bagian cantengan, sakitnya bukan main.
Tentu diperlukan
langkah-langkah yang jitu untuk mengobati kuku cantengan. Nah, pada hari ini
kami akan membahas setidaknya ada 3 cara untuk mengobati kuku cantengan. 3 cara
tersebut dimulai dari tingkatan terendah hingga level akut.
Kuku
cantengan atau kuku bernanah, disebut juga Paronychia adalah infeksi kulit.
Biasanya terjadi di dasar kuku jari tangan atau jari kaku. Cantengan biasanya
disebabkan oleh gigitan serangga atau kebiasaan menggigit kuku sehingga mudah
sekali terjangkit virus dan bakteri. Nah, untuk lebih detailnya berikut cara
mengobati cantengan yang terbukti ampuh
Perendaman
dengan air hangat
Perendaman
dengan air hangat ini tergolong cara mengobati secara alami dan mudah. Cara ini
merupakan langkah awal mengatasi cantengan ketika di awal-awal terasa sakit di
sekitar kuku, kemudian kemerahan, bengkak dan jika disentuh keras.
Lakukan
perendaman kuku yang terkena cantengan sebanyak 3 kali sehari selama 15 menit.
Sebelumnya campurkan air hangat tersebut dengan garam. Hal tersebut akan
mengurangi bengkak dan rasa sakit yang diderita
Krim
antibiotic
Krim
antibiotic yang digunakan sebagai obat cantengan bersifat topikal alias
penggunaannya cukup dioles di bagian luar tubuh. Contohnya krim Gentamisin dan
Klindamisin. Yang perlu diingat adalah krim ini untuk mengatasi cantengan
ringan, jika dirasa cantengan yang dialami cukup berat. Maka disarankan untuk
mengkonsumsi obat yang diminum guna memaksimalkan mengobati infeksi yang
terjadi
Insisi
dan drainasi
Cara
menyembuhkan cantengan yang ketiga adalah dengan cara insisi. Cara ini
dilakukan apabila kuku cantengan sudah bernanah, dimana nanah tersebut tertahan
di bawah kulit atau kuku yang terasa sakit berdenyut. Karena jika kondisinya
sudah seperti itu, obat yang dikonsumsi pun tidak akan mampu mengatasi
cantengan tersebut.
Insisi
adalah pembedahan kecil dengan dilakukan sayatan pada permukaan kulit yang
bernanah. Untuk menghindari rasa sakit, maka diperlukan pembiusan lokal dengan teknik blok anastesi terlebih dahulu.
Sebaiknya cara ini dilakukan oleh dokter. Karena apabila tidak ditangani oleh
dokter, maka bisa-bisa infeksi malah semakin menyebar.
Itulah tadi
sekilas mengenai cara mengobati kuku cantengan. Perhatikan kebersihan tubuh
anda, jangan hanya memperhatikan satu bagian saja. Usahakan cuci tangan anda
setelah melakukan aktivitas agar bakteri dan kuman tidak dapat berkembang di
dalam kuku anda. Ubah juga kebiasaan buruk anda yang dapat menyebabkan
terjadinya kuku cantengan. Semoga info ini dapat membantu anda dan kita akan
bertemu lagi di pembahasan selanjutnya. Sampai jumpa.
No comments:
Post a Comment